Sharing tentang Telekomunikasi Jaringan dan Internet
TELEKOMUNIKASI JARINGAN DAN INTERNET
Assalamualaikuum wr wb
A.Pendahuluan
1.Pengertian
- Telekomunikasi adalah teknik pengiriman atau penyampaian informasi, dari suatu tempat ke tempat lain. Dalam kaitannya dengan 'telekomunikasi' bentuk komunikasi jarak jauh.
- Jaringan adalah Sistem komputer yang saling terkoneksi, telepon, atau perangkat komunikasi lain yang dapat berkomunikasi satu sama lain dan bertukar/berbagi pakai aplikasi dan data.
- Internet (kependekan dari interconnection-networking) adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet.
Tujuan Jaringan Telekomunikasi
- Memfasilitasi komunikasi
- Semua orang dapat berkomunikasi secara efisien dan mudah melaluie-mail, pesan instan, chat room, telepon, telepon video, dankonferensi video.
- Berbagi hardware.
- Dalam lingkungan jaringan, masing-masing komputer pada jaringandapat mengakses dan menggunakan hardware pada jaringan.
- Misalkan beberapa komputer pribadi masing-masing jaringanmemerlukan penggunaan laser printer.
- Jika komputer
pribadi dan printer laser yang terhubung ke jaringan, setiap user dapat mengakses
printer laser pada jaringan.
B.Alat dan Bahan
-Laptop/PC
-Ebook
C.Jangka waktu pelaksanaan
Hari/Tanggal :Sabtu,16 Desember 2017 - Sharing bersama teman BLC dari jam 09.00 sampai 15.30
D.Proses dan Pengulasan Materi
Signal Analog
Signal Analog
disebut juga signal kontinyu karena bentuknya berupa
gelombang yang
kontinyu, yang membawa informasi dengan mengubah karakteristik
gelombang.
Ciri sinyal analog :
1. memiliki amplitudo dan frekuensi.
2. Pada sinyal FM.
3. Frekuensi bervariasi (Modulated).
4. Pada sinyal AM.
5. Amplitudo bervariasi (Modulated).
Contoh : listrik dari PLN, sinyal pada jaringan telepon, modem.
Signal Digital
- Signal Digital disebut juga signal diskret.
- Signal ini tersusun atas dua keadaan yang dikenal dengan bit yaitu keadaan 0 dan keadaan 1.
- Komputer menggunakan sinyal digital.
Dari Analog ke
Digital
Komputer pertama
mengirim signal digital dan kemudian modem mengubahnya
menjadi analog. Signal analog inilah yang mengalir pada
jaringan telepon. Selanjutnya signal analog diubah oleh
modem menjadi digital pada bagian komputer penerima.
- Proses ini disebut “Modulation/Demodulation”.
- Modulation berarti menerjemahkan dari digital ke analog.
- Demodulation berarti menerjemahkan dari analog ke digital.
- Pertukaran signal analog dan digital menggunakan alatbernama Modem (Modulator/Demodulator).
- Terjadi pada jaringan komputer yang berkomunikasi jarak jauhdengan melibatkan jaringan telepon.
Jaringan
- Sistem komputer yang saling terkoneksi, telepon, atau perangkat komunikasi lain yang dapat berkomunikasi satu sama lain dan bertukar/berbagi pakai aplikasi dan data.
- Sebelum ada jaringan komputer, orang-orang menggunakan “sneakernet” untuk berbagi data antar komputer.
- Orang 1 menyimpan dokumen ke floppy disk/disket.
- Ketika berjalan ke Orang 2 (menggunakan sepatu sneaker)menyerahkan disket ke Orang 2.
- Orang 2 memuat disket ke komputer untuk membaca danmengubah dokumen.
Sejarah Jaringan
- Sebuah jaringan komputer memungkinkan berbagi sumber daya dan informasi antara perangkat yang terhubung ke jaringan.
- Advanced Research Projects Agency (ARPA) membiayai desain Advanced Research Projects Agency Network (ARPANET) untuk Departemen Pertahanan AS. Operasional jaringan komputer pertama di dunia.
- Pengembangan jaringan dimulai tahun 1969, berdasarkan desain yang dikembangkan selama tahun 1960-an.
Skala Jaringan
- PAN – Personal Area Network
- GAN – Global Area Network
- LAN – Local Area Network
- Enterprise Private Network
- HAN – Home Area Network
- Virtual Private Network
- Campus Network
- Intranet
- MAN – Metropolitan Area Network
- Extranet
- Internet
Protocol Jaringan (OSI, TCP/IP)- Protocol
Protokol merupakan sekumpulan aturan yang digunakan oleh komputer untuk berkomunikasi satu sama lain di dalam jaringan.
- Protokol dapat diimplementasikan dengan perangkat keras, perangkat lunak, atau kombinasi dari keduanya.
- Pada tingkat terendah, protokol mendefinisikan perilaku sambunganperangkat keras.
- Protokol adalah format pesan dan aturan untuk bertukar pesan-pesan.
- Tiap protocol menggunakan port tertentu dalam penerapannya.
Media Transmisi Jaringan
- Media Kabel (Cable/Wired/Guided Media)
1. Kabel pasangan terpilin (Twisted Pair Wire)
• 2 helai kawat tembaga bersekat berpilin satu sama lain.
• Pilinan mengurangi interferensi (crosstalk) dari sinyal listrik.
• Data rate 1 – 128 Megabits per second (Mbps).
2. Kabel Koaksial (Coaxial)
• Kabel tembaga bersekat dibungkus pelindung metal pada bungkusplastik.
• Biasanya digunakan untuk kabel TV dan internet.
• Data rate hingga 200 Megabits per second (Mbps).
3. Kabel Fiber Optic
• Puluhan hinggan ratusan helai tipis dari gelas/plastik yang mentransmisikan cahaya, bukan listrik.
• Dapat mentransmisikan hingga 2 Gigabits per second (Gbps)
1. Kabel pasangan terpilin (Twisted Pair)
- UTP (unshielded twisted pair), sangat populer
- STP (shielded twisted pair), kurang populer2. Kabel koaksial (Coaxial):
- untuk koneksi LAN, TV kabel dan antena TV.
- Ex: RG-8, RG-9, RG-11, RG-58, RG-59 (untuk TV)
3. Kabel Fiber Optic
Media Nirkabel
- Media Nirkabel (Wireless/Unguided Media)
1. InfraRed
2. Radio wave• Sinyal melalui cahaya infra merah
3. Microwave Radio• AM/FM, CB, cellphone, radio polisi
4. Satelit• Merupakan relay station untuk microwave mengelilingi orbit bumi• Mahal hingga $300 million-$700 million• Dapat diletakkan pada ketinggian berbeda :– GEO – Geostationary earth orbit (22.300 mil diatas bumi)– MEO – Medium-earth orbit (5000-10.000 mil diatas bumi)– LEO – low-earth orbit (200-1000 mil diatas bumi)
- E. Hasil Yang Didapatkan
F.Kesimpulan
Telekomunikasi adalah teknik pengiriman
atau penyampaian informasi dari suatu tempat ke tempat lain. Dalam
kaitannya dengan telekomunikasi bentuk komunikasi jarak jauh.
Jaringan adalah Sistem komputer
yang saling terkoneksi, telepon, atau perangkat komunikasi
lain yang dapat berkomunikasi satu sama lain dan
bertukar/berbagi pakai aplikasi dan data.
Internet adalah Jaringan
komputer yg digunakan untuk komunikasi antara komputer dan perangkat teknologi
informasi yang berdekatan dengan seseorang.
G.Referensi
http://192.168.153.3/data/eBook%20TKJ/Pengenalan%20Telekomunikasi%2C%20Jaringan%20dan%20Internet.pdf
G.Referensi
http://192.168.153.3/data/eBook%20TKJ/Pengenalan%20Telekomunikasi%2C%20Jaringan%20dan%20Internet.pdf
Tidak ada komentar: